Rabu, 16 Januari 2008

Asian market review 16/01/2008 (Indonesian)

Pasar2 di Asia terjun bebas hari ini dengan kekhawatiran yg makin menambah bahwa ekonomi di AS masuk ke resesi yg akan menyebar ke perlambatan global. Para investor membuang saham setelah Ciitigroup melaporkan loss lebih dari $10 milliar di Q4. Pasar global membawa MSCI Asia Pacific Index turun 3.4% ke 145.51 dan MSCI World Index turun 6.9% sepanjang tahun ini, menghapus lebih dari $2.1 triliun dari market capital. Nikkei terjun 3.4% ke 13504.51 dan futures jatuh ke 13495, harga terendah setelah October 2005. Minyak mentah juga jatuh ke kisaran $91.72 per barrel dan emas jatuh ke $885an dan JPY ke kisaran 106.10.
Kospi terjun 2.4% setelah penjualan di department store jatuh untuk pertama kali dalam 7 bulan. Kospi dibuka di 218.70 dan jatuh tapi sempat naik ke 220.95 sebelum terjun ke 216.45. Volatilitas sangat tinggi hari ini dan Kospi ditutup di 218.55. Kospi bergerak antara: 216.45-220.95 hari ini.
Hangseng jatuh terbanyak hari ini setelah kejadian 11 Sept 2001. Hangseng telah jatuh lebih dari 20% setelah menyentuh harga tertinggi di October lalu dan para investor menganggap ini adalah bear market. Hangseng dibuka di 24906 dan sempat naik dulu ke 25211 sebelum terjun lagi dan ditutup di 24826 di sesi 1. Sesi 2 dibuka di 24676 dan turun terus kebawah ke 24314. Volatilitas tinggi juga di Hangseng dan market ditutup, turun lebih dari 5% di 24715 hari ini. Hangseng bergerak antara: 24314-25211.

Tidak ada komentar: